onehearth
logo
Senin, 26 Sep 2016 16:40

All New Honda CBR250RR Sedot Perhatian Pengunjung BurTor 2016

All New Honda CBR250RR Sedot Perhatian Pengunjung BurTor 2016

 

Kehadiran All New Honda CBR250RR cukup menyita perhatian pengunjung yang hadir di Bursa Motor (Burtor) 2016, Senayan, Jakarta Pusat. Booth motor Honda yang didirikan atas kerjasama Astra Honda Motor dan Wahana Makmur Sejati ini memajang beberapa unit All New Honda CBR250RR selama dua hari, 24 – 25 September kemarin.

All New Honda CBR250RR versi modifikasi seperti Black Carbon dan Cowboy paling sering diabadikan para pengunjung menggunakan gadget masing-masing. Maklum, meski sudah diperkenalkan ke publik, pihak Astra Honda Motor belum mengeluarkan harga pasti untuk motor ini.

Tidak hanya itu, Honda CB150R Streetfire Yellow Black modifikasi, Honda Supra GTR 150 Orange modifikasi, dan Honda Sonic 150R modifikasi juga ikut dipajang. Untuk versi standar dari Honda Sonic 150R, Honda Supra GTR 150 dan Honda CBR 150R Stretfire dihadirkan di booth FIF Astra.

Dalam kesempatan acara yang digagas Tabloid Motor Plus ini, PT Astra Honda Motor (AHM) juga mendapat piagam penghargaan sebagai pemenang Motor Plus Rider Choice, yakni Honda sebagai pemenang Kategori Motor Aisi dan AHM oil sebagai Genuine Oil.


Pencarian

Website Honda CBR

Ikuti

SOCIAL MEDIA

Instagram

@honda.community

Twitter Stream

@hondacomm

Facebook Page

facebook.com/hondacomm