Honda CBR Club Samarinda resmi merayakan hari jadinya ke-6 tahun pada 4 Maret 2017. Eventnya dikemas dengan tajuk Semarak Samarinda Seberang 2017 ini dihadiri oleh seluruh member dan beberapa komunitas Honda lainnya.
Ibnu Rizal, Safety Riding and PIC Honda Community Astra Motor Balikpapan mengatakan bahwa kegiatan ini disambut baik oleh komunitas tersebut.
"Saat ini CBR Club Samarinda dihuni oleh 190 member, harapan kami semoga club tersebut semakin loyal," ucapnya."Saat ini CBR Club Samarinda dihuni oleh 190 member, harapan kami semoga club tersebut semakin loyal," ucapnya.
Acara yang berlangsung di Lapangan Sepak Bola Perumahan Keledang Mas Baru, Samarinda ini dihadiri juga oleh beberapa komunitas pecinta Honda, antara lain AHC, CBR Independent, Ikatan Motor Honda Samarinda (IMHS), All Bikers area Samarind, CBR Kertosono (Nganjuk), CBR Palangkaraya dan CBR Muara Teweh.
"Respon dari teman-teman club lainnya juga bagus, mereka sangat antusias untuk hadir diacara tersebut," tambahnya.
Banyak kegiatan yang dilakukan oleh CBR Club Samarinda, yaitu Senam, Jalan santai, Bazar UMKM dan Cek kesehatan gratis. Kemudian ada sesi rolling city mengelilingi kota Samarinda menuju Gor Palaran dan menuju Jembatan Mahkota Dua.
Tidak terkecuali buat Rider CBR Bengkulu (RCB), salah satu komunitas yang berangkat dari hobi otomotif yang mempunyai kesamaan merek motor.…