onehearth
logo
Selasa, 02 Feb 2021 09:17

Biker CBR Jawa Timur Antusias ikuti Test Ride All New Honda CBR 150R

Biker CBR Jawa Timur Antusias ikuti Test Ride All New Honda CBR 150R

Setelah diperkenalkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) sepeda motor sport full fairing berperforma tinggi All New CBR150R dengan karakter racing yang mempunyai sejumlah daya tarik baru, kini giliran PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor dan suku cadang Honda wilayah Jatim dan NTT memperkenalkan All New Honda CBR150R kepada konsumen setianya.

Untuk itu MPM Honda Jatim mengundang para biker CBR Jawa Timur untuk mencoba secara langsung performa impresif All New Honda CBR 150R dalam acara test ride pada minggu 31 Januari 2021.

Test ride All New Honda CBR 150R ini diadakan di MPM Safety Riding Centre Sedati Sidoarjo dan diikuti oleh 30 orang dari komunitas CBR Jatim yaitu PHCI, AHC dan CCI.

Sensasi berkendara motor All New Honda CBR 150R yang impresif dan lincah dirasakan oleh peserta saat mencoba di lintasan, baik saat melakukan manuver menikung, zig zag maupun jalur lurus.

Performa dan handling terbaik menegaskan kekuatan sepeda motor sport sejati, fitur lebih canggih, serta hadir dengan desain beraura big bike yang menciptakan kesan agresif sejak pandangan pertama.

Gaya berkendara yang ”racy” ditunjang dengan penyematan inverted front suspension. Komponen ini sanggup meningkatkan kestabilan berkendara harian, terutama saat melaju dengan kecepatan tinggi.

Selain itu, suspensi baru tersebut membuat handling semakin lincah, menegaskan model ini sebagai sepeda motor sport full fairing dengan kendali terbaik yang menyatu pada kebutuhan kaum urban.

Menurut cak Alim Sugiartono atau yang lebih dikenal dengan nama Dolphin dari PHCI "Tampilan All New Honda CBR 150R sangat keren dengan balutan inverted front suspension dan assist/slipper clucth yang membuat aksekerasi tambah joss".


Pencarian

Website Honda CBR

Ikuti

SOCIAL MEDIA

Instagram

@honda.community

Twitter Stream

@hondacomm

Facebook Page

facebook.com/hondacomm