onehearth
logo
Senin, 17 Jul 2017 06:28

Deklarasi HCOI Medan, Dilaksanakan Di Sirkuit

Deklarasi HCOI Medan, Dilaksanakan Di Sirkuit

Minggu, 16 Juli 2017 menjadi hari yang bersejarah bagi komunitas pecinta CBR yang baru, Honda CBR250RR Owners Indonesia(HCOI) Chapter Medan yang namanya telah resmi mendeklarasikan diri menjadi bagian dari keluarga besar Sumut Honda Bikers.

Bertempat di B-One Cafe yang berlokasi di Jl. Pancing Medan, prosesi deklarasi HCOI Chapter Medan yang bersamaan dengan kegiatan fun racing “Track Day CBR Community” ini berlangsung lancar dan penuh kemeriahan. Deklarasi HCOI Chapter Medan ini juga dihadiri oleh jajaran Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumut yaitu Leo Wijaya selaku Direktur dan Gunarko Hartoyo selaku Corporate and Marketing Communication Manager, dan Andi Suhardi selaku Community Development Department  PT. Astra Honda Motor(AHM).

Selain itu CBR Club Medan yang merupakan komunitas pecinta CBR yang telah lebih dulu berdiri juga turut menyambut hadirnya komunitas CBR yang baru. Dengan lantang dan penuh semangat, para bikers HCOI Chapter Medan juga mengucapkan ikrar Honda Bikers yang beberapa diantaranya berjanji untuk selalu menjunjung tinggi dan menjaga kedaulatan negara kesatuan republik Indonesia, membantu pihak kepolisian dengan mentaati peraturan lalu lintas dan menjaga ketertiban umum.

Selain itu para bikers HCOI Chapter Medan juga berjanji untuk berperan aktif dalam mengkampanyekan keselamatan berkendara (safety riding) demi terciptanya safety Indonesia. Bro Al selaku Ketua HCOI Chapter Medan sangat bersyukur prosesi deklarasi HCOI Chapter Medan dapat berjalan dengan lancar. Selain itu pihaknya juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Honda yang telah mendukung dan menerima HCOI Chapter Medan sebagai bagian dari keluarga besar Sumut Honda Bikers dan bergabung bersama sejumlah komunitas Honda lainnya.

"Sebagai komunitas yang baru terbentuk tentunya kami sangat mengharapkan dukungan dan bimbingan baik dari Honda maupun dari CBR Club Medan dan komunitas Honda lainnya tentang bagaimana kiat menjadi  komunitas yang baik, solid, dan selalu mengutamakan safety riding," ujar Al. Sementara itu Leo Wijaya mengungkapkan pihaknya sangat menyambut baik terbentuknya komunitas HCOI Chapter Medan, dan berharap akan terjalin ikatan yang kuat antara sesama pecinta Honda Sport Fairing,  sehingga kedepannya dapat saling berbagi dan mengisi pengalaman seputar motor kesayangannya.

Menurutnya kehadiran komunitas baru CBR tentunya semakin menunjukkan bahwa sport unggulan Honda CBR series semakin digemari oleh masyarakat pecinta sport, khususnya di wilayah Sumut. "Passion sesama pecinta Honda CBR juga mengispirasi Honda untukmemberikan pengalaman balap yang sesungguhnya dan merasakan secara langsung kesenangan berkendara dengan konsep ‘Total Control’ yang dimiliki All New Honda CBR250RR dan New Honda CBR150R. Track Day Honda CBR Community yang berlangsung di Sirkuit IMI Pancing ini menjadi ajang berpestanya pecinta Honda CBR bersama motor kesayangannya, tidak terkecuali pecinta MotoGP yang juga dapat mewujudkan mimpinya melihat langsung tunggangan Marquez RC213V-S yang kembali akan dipamerkan pada 17 s/d 23 Juli di Centre Point Medan," ujar Leo Wijaya. 

 


Pencarian

Website Honda CBR

Ikuti

SOCIAL MEDIA

Instagram

@honda.community

Twitter Stream

@hondacomm

Facebook Page

facebook.com/hondacomm