Sebagai bikers yang tergabung di komunitas otomotif, banyak cara dalam mengekspresikan dan menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 tahun.
Termasuk diantaranya Komunitas Honda CBR yang tergabung di Honda CBR Tangerang (HCT), melakukan perjalanan touring pada 14 Agustus 2019 dengan tujuan ke Bromo.
Peserta touring Merdeka terdiri dari 9 motor dengan 10 orang anggota HCT. Perjalanan dimulai dari Tangerang via pantura menuju Madura dan melintas di jembatan Suramadu.
Setibanya di Bromo, Ketua Honda CBR Tangerang bro Sugeng merasa haru dan bangga bisa melihat keindahan alam Indonesia yang luar biasa dengan tunggangannya Honda CBR.
"Akhirnya, kemarin kita sampai juga di Bromo. Alhamdulillah di touring Merdeka kemarin juga dari mulai berangkat sampai balik, temen-temen masih dalam keadaan sehat walafiat," ucapnya.
Masih kata Sugeng, touring yang di bertajuk 'Touring Merdeka' selain menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia juga merupakan touring gelaran perdana bagi HCT.
Touring Merdeka Honda CBR Tangerang berangkat menuju Bromo via Pantura dan arah pulang jalur Selatan via jalur Jogja, Bandung, Puncak, Jakarta dan finish di Tangerang.
Mantap bro, Merdeka..!!
Tidak terkecuali buat Rider CBR Bengkulu (RCB), salah satu komunitas yang berangkat dari hobi otomotif yang mempunyai kesamaan merek motor.…